Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Upaya Jaga Kualitas Air

  • Oleh Inilah.com
  • 05 Januari 2020 - 13:00 WIB

INILAHCOM, Jakarta - Dalam hal perlindungan sumber daya air, dibutuhkan berbagai inisiatif untuk tetap menjaga kualitas dan kuantitasnya.

Hingga tahun ini, tercatat Danone-AQUA telah menanam lebih dari 2,5 juta pohon, membangun lebih dari 1.300 sumur resapan, membangun lebih dari 57.000 biopori, serta membangun fasilitas panen hujan.

Selain itu, untuk membantu mitigasi perubahan iklim, juga dikembangkan program untuk mengurangi jejak karbon dengan mendorong penggunaan energi terbarukan.

Hal ini juga sejalan dengan visi untuk dapat mengurangi 50 persen jejak karbon hingga tahun 2030, dan zero net carbon pada tahun 2050. Pada periode 2017-2018, telah berhasil mengurangi jejak karbon sebesar 2.399 ton CO2 dan melakukan efisiensi energi sebesar 22.920 GJ.

Terkait pengelolaan kemasan, Sejak 1973, telah menawarkan hidrasi sehat kepada jutaan masyarakat Indonesia melalui berbagai produk. Kemudian menjadi yang pertama memperkenalkan air minum dalam kemasan Galon yang dapat digunakan dan didaur ulang, dan karena hal itu saat ini 70 persen bisnis sudah sepenuhnya sirkular.

Tahun lalu, Danone-AQUA meluncurkan gerakan #BijakBerplastik yang memperkuat komitmen untuk Indonesia yang lebih bersih dan mendukung tujuan pemerintah Indonesia untuk mengurangi sampah di lautan.

Terkait berbagai inisiatif tersebut, Karyanto Wibowo, Sustainability Development Director, Danone Indonesia mengatakan

"Hal ini juga mendukung visi Perusahaan One Planet One Health dimana kami percaya bahwa kesehatan juga ditentukan oleh gaya hidup dan lingkungan yang juga sehat," jelas Karyanto Wibowo, Sustainability Development Director, Danone Indonesia, seperti yang dikutip dari siaram pers, Jakarta.

Ali Darwin, National Center for Sustainability Reporting (NCSR) menyebutkan terdapat tiga sinyal dalam sustainability report Danone.

"Pertama tingkat kinerja Danone dalam bidang ekonomi, lingkungan dan sosial. Kedua, dampak operasi Danone terhadap lingkungan dan masyarakat termasuk upaya apa yang dilakukan untuk mengatasi dampak negatif. Kemudian yang ketiga, sustainability report memberikan sinyal tingkat kontribusi Danone terhadap pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs), sebuah inisiatif masyarakat dunia yang bertujuan untuk melindungi bumi dan masa depan manusia," jelas Ali Darwin. (INILAHCOM/tka)

Berita Terbaru