Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Petugas Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya Ikuti Pembinaan Fisik dan Mental

  • Oleh Nopri
  • 04 Februari 2021 - 21:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Petugas Penjaga Pintu Utama Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya mengikuti kegiatan pembinaan fisik, mental, disiplin satuan tugas keamanan dan ketertiban di Halaman Mako SPN Tjilik Riwut Polda Kalteng, Kamis, 4 Februari 2021.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk melatih fisik, mental serta disiplin petugas pemasyarakatan agar lebih siap dalam menjalankan tugas di Lapas, Rutan dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA).

AKP Mundofir selaku instruktur dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa pentingnya seorang petugas untuk melatih kedisiplinan melalui pemahaman tentang baris berbaris.

"Peraturan baris berbaris ini sangat penting bagi teman-teman semua untuk lebih meningkatkan kedisiplinan karena ini juga memerlukan konsentrasi dan ritme yang tepat," katanya.

Tidak hanya peraturan baris berbaris, peserta juga mendapatkan pelatihan mengenai pengawalan tahanan, seperti teknik penggeledahan badan tahanan dan teknik kuncian apabila tahanan melawan pada saat digeledah.

"Pada saat melakukan pengawalan tahanan, saudara pastikan tahanan tersebut harus digeledah terlebih dahulu, takutnya ada pisau maupun benda-benda lainnya yang dapat membahayakan saudara dan rekan-rekan yang lain," tutupnya. (NOPRI/B-6)

Berita Terbaru