Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator: Budi Daya Lele Dukung Ikut Perangi "Stunting"

  • Oleh ANTARA
  • 18 Maret 2021 - 23:50 WIB

BORNEONEWS, Magelang - Anggota Komisi IV DPR RI Vita Ervina menyampaikan budi daya ikan lele dapat mendukung upaya pemerintah dalam memerangi "stunting" atau kekerdilan.

"Paling tidak dengan mengkonsumsi ikan, sama saja sudah melawan atau menekan stunting. Mari galakkan gemar makan ikan," katanya saat menghadiri panen lele di Pondok Pesantren Darussalam Watucongol, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang, Kamis.

Vita bertekad ikut memerangi stunting, khususnya di wilayah Kabupaten Magelang melalui budi daya ikan lele. Hal tersebut ditunjukan melalui aspirasinya berupa satu paket bantuan budi daya lele dengan menggunakan sistem bioflok di Ponpes Darussalam Watucongol pada 2020.

Ia berharap bisa meningkatkan konsumsi ikan di masyarakat, karena dengan mengkonsumsi ikan gizi masyarakat juga semakin bertambah.

"Hari ini saya datang di Ponpes Darussalam Watucongol dalam rangka monitoring bantuan yang tahun kemarin saya berikan. Ketika saya datang ke lokasi ternyata ikan lelenya sedang dipanen dengan hasil yang cukup memuaskan," katanya.


Menurut dia Budi daya ikan lele di ponpes ini selain untuk mendukung kebutuhan lauk para santri, diharapkan budi daya ikan lele ini bisa dioptimalkan sehingga nantinya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.

"Saya berharap ke depan jumlah produksi ikan di Kabupaten Magelang semakin bertambah dan meningkat. Tidak hanya itu saja, diharapkan tingkat konsumsi ikan di Kabupaten Magelang juga semakin bertambah," katanya.

ANTARA

Berita Terbaru