Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DAD Palangka Raya Kaji Banding Kelembagaan Adat Bali

  • Oleh Hendri
  • 04 Juni 2022 - 16:41 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Palangka Raya, Fairid Naparin melakukan kaji banding kelembagaan adat ke Majelis Desa Adat Bali, Sabtu 4 Juni 2022.

Saat tiba di lokasi, rombongan Wali Kota Palangka Raya itu disambut dengan prosesi tampung tawar dan diterima langsung oleh Bandesa Agung, Ida Pangelingsir Agung Putra Sukahet. Bendesa Agung merupakan pimpinan Tertinggi Majelis Adat Bali yang membawahi 1493 Desa Adat di Bali.

Fairid mengatakan, kunjungan ini dalam rangka penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) penyelenggaraan dan penegakan hukum adat lembaga kedamangan di Bumi Tambun Bungai.

"Kita saling berbagi bagaimana agar hukum adat maupun adat istiadat ini terus tumbuh serta eksis di masyarakat meskipun di era kemajuan teknologi serta budaya luar. Tujuannya adalah supaya kita tidak lupa darimana asal usul-usul kita serta mampu menjaga adat sampai selama-lamanya," ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut Fairid menerima piagam kehormatan Adat Bali yaitu Tamiu Kaurmatan dari Bandesa Agung MDA, Ida Pangelingsir Agung Putra Sukahet yang disaksikan oleh Prajuru dan Kadis PMA Provinsi Bali.

Kegiatan itu dihadiri Kepala Dinas Pemajuan Masyarakat Desa Adat Provinsi Bali, Nayaka Majelis Desa Adat provinsi bali (tim ahli), Patengen Agung Majelis Desa Adat Provinsi Bali (Bendahara Umum).

Kemudian hadir juga Patajuh Bandesa Agung dan Prajuru Harian Majelis Desa Adat Provinsi Bali, Bandesa Madya Majelis Desa Adat Kabupaten dan Kota seluruh Bali.

Selain itu nampak hadir Ketua Pecalang, Ketua perhimpunan perempuan MDA serta Manggala Utama Yowana Provinsi Bali (Pemuda dan pemudi MDA). (HENDRI/B-11)

Berita Terbaru