Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Asesmen Merdeka Belajar Petakan Kemampuan dan Minat Siswa

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 31 Juli 2023 - 11:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kalteng, Herson B Aden menyampaikan Asesmen dalam merdeka belajar turut berperan dalam memetakan kemampuan dan minat siswa.

“Asesmen ini sekolah harus mampu memetakan kemampuan, minat, bakat, hobi dan cita-cita masing-masing siswa,” tuturnya saat In House Training (IHT) Implementasi Kurikulum Merdeka di Hotel Luwansa, Sabtu 29 Juli 2023.

Ia menilai proses pemetaan akan mempermudah proses pembelajaran serta pengaturan dan pembagian kelas dalam pelaksanaan belajar mengajar.

“Disini peran guru Bimbingan Konseling sangat penting dalam pelaksanaan asesmen tersebut,” sebut dia.

Selanjutnya, sekolah diharapkan dapat membantu siswanya dalam penelusuran mata pelajaran yang akan diampu pada kelas XI sampai dengan siswa menyelesaikan pendidikannya di sekolah tersebut.

Herson mengungkapkan keberhasilan satuan pendidikan tidak diukur dari besarnya output/lulusan, tetapi berapa besar jumlah lulusannya terserap di pendidikan lebih lanjut, terlebih pada pasar tenaga kerja.

"Oleh sebab itu, instrumen Tracer Study harus dilakukan agar bisa mengetahui keberhasilan dan kekurangan yang harus diperbaiki pada satuan pendidikan di Kalimantan Tengah," tandasnya. (HERMAWAN DP/H)

Berita Terbaru