Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketapang Raih Juara 3 Nasional Regional III Lomba Kelurahan

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 17 Agustus 2023 - 10:15 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Kelurahan Ketapang, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) meraih juara 3 nasional regional III lomba kelurahan.

"Saya sangat bangga atas prestasi ini. Pada saat presentasi Lurah dalam penilaian nasional saya dengan Sekda dan kepala OPD memberikan support dukungan terhadap Kelurahan Ketapang," kata Bupati Kotawaringin Timur Halikinnor. 

Salah satu inovasi yang menjadi perhatian tim penilai ialah hukum adat terhadap membuang sampah sembarangan yang diterapkan Kelurahan Ketapang.

Inovasi tersebut merupakan kolaborasi antara pemerintahan Kelurahan Ketapang dengan adat dayak maupun damang di wilayah tersebut.

"Inovasi itu sangat dihargai oleh Kementerian Dalam Negeri saat penilaian tingkat nasional," tuturnya. 

Sementara itu, Camat Mentawa Baru Ketapang Eddy Hidayat Setiadi mendampingi lurah menerima penghargaan dalam acara Temu Karya di Jakarta. Ia bangga Kelurahan Ketapang tidak hanya membawa nama Kotim, namun juga mewakili Provinsi Kalimantan Tengah di tingkat nasional.

Dia mengatakan, Kelurahan Ketapang berada di regional III melawan kelurahan yanga ada di Pulau Kalimantan dan Sulawesi. Juara I diraih Kelurahan Karang Rejo, Kota Balikpapan, juara II diraih Kelurahan Maccini Sombala, Kota Makassar dan juara III diraih Kelurahan Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur.

"Walau belum bisa jadi juara 1, kita tetap bersyukur dan cukup bangga dengan perjuangan dan kerja keras dari Kelurahan Ketapang selama ini," ujar Eddy. 

Pihaknya akan terus memperbaiki  kekurangan Kelurahan Ketapang sesuai dengan petunjuk dan hasil pembinaan dari tim kabupaten hingga tim pusat. Sehingga benar-benar menjadi contoh dan tempat belajar bagi kelurahan-kelurahan lain di Kotim maupun di Kalteng. (DEWI PATMALASARI/Y) 

Berita Terbaru