Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Teluk Wondama Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapuas-Murung Raya Kerjasama Bangun Perbatasan

  • 13 Mei 2016 - 20:45 WIB

BORNEONEWS, Murung Raya - Pemerintah Kabupaten Kapuas  giat-giatnya melakukan kerja sama pembangunan khususnya di perbatasan, baik antara Kabupaten Kapuas dengan Kabupaten tetangga dalam wilayah Provinsi Kalimantan Tengah maupun dengan Kabupaten tetangga di luar Kalteng.

Di antaranya, yang dilaksanakan antara Pemerintah Kabupaten Kapuas dan Pemerintah Kabupaten Murung Raya dalam pertemuan di Aula Rumah Jabatan Bupati Murung Raya, di Puruk Cahu, Kamis (12/5/2016).  

"Dengan adanya pertemuan tersebut menghasilkan kesepakatan kerja sama yang pada intinya bermanfaat dan menguntungkan bagi kedua belah pihak, sehingga masyarakat  di daerah perbatasan kedua kabupaten dapat terlayani serta terurus dengan baik," ungkap Wakil Bupati Kapuas, Muhajirin.

Mujajirin yang memimpin langsung rombongan dari Kabupaten Kapuas, menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Pemkab Murung Raya atas segala sambutan dan pelayanan kepada rombongan dari Pemkab Kapuas. Rombongan Muhajirin diperkuat Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Salman, para Kepala SKPD dan Kepala Bagian di Lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Kapuas. Dari pihak Pemerintah Kabupaten Murung Raya dipimpin Wakil Bupati Darmaji didampingi Sekretaris Daerah Murung Raya Syarkawi H Sibau para Asisten dan staf ahli Bupati beserta seluruh Kepala SKPD Kabupaten Murung Raya.  

Pertemuan tersebut dalam rangka meningkatkan kerja sama antara daerah dalam berbagai program dan kegiatan pembangunan serta pemanfaatan dan pengembangan potensi daerah perbatasan, yang mempunyai keterkaitan saling membutuhkan dan kerja sama lintas daerah lainnya. (DJEMMY NAPOLEON/N).

Berita Terbaru