Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Barito Timur Gelar Gebyar Posyandu Presisi

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 08 Mei 2024 - 19:56 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Polres Barito Timur menggelar Gebyar Posyandu Presisi sebagai bagian dari upaya percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Barito Timur, Rabu, 8 Mei 2024.

Acara yang dilaksanakan di halaman TK Kemala Bhayangkari Polres Barito Timur itu diisi dengan konsultasi dokter, pemeriksaan kesehatan, edukasi gizi, pemberian makanan tambahan, penjualan beras murah sebanyak 400 paket dan bazar mini UMKM.

Selain para ibu hamil, ibu menyusui dan balita yang mengikuti Gebyar Posyandu Presisi itu, tampak hadir Asisten 2 Setda Barito Timur, unsur Forkopimda serta undangan lainnya.

Dalam sambutannya saat membuka Gebyar Posyandu Presisi, Kapolres Barito Timur AKBP Viddy Dasmasela menekankan pentingnya kolaborasi dalam menangani masalah stunting. 

"Gebyar Posyandu Presisi Polres Barito Timur adalah salah satu upaya guna membantu, mendorong percepatan penurunan angka stunting, khususnya di Kabupaten Barito Timur," ujarnya.

Pada kesempatan itu juga dilaksanakan penandatanganan komitmen bersama dalam percepatan penurunan stunting serta pemberian makanan tambahan dan vitamin kepada 70 orang peserta. 

"Kita berharap dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi penurunan angka stunting di Kabupaten Barito Timur dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi bagi pertumbuhan anak-anak," kata Kapolres. (BOLE MALO/R)


TAGS:

Berita Terbaru