Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Pesan Camat Kapuas Murung Kepada Pj Kades Sumber Muliya yang Baru Dilantik

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 14 Mei 2024 - 18:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Pemerintah Kecamatan Kapuas Murung telah menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah janji Penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades) Sumber Muliya, bertempat di Aula kantor kecamatan setempat.

Camat Kapuas Murung, Akhmad Kurnadi menyampaikan ucapan terimakasih yang setulus-tulusnya dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kepala Desa yang lama atas jasa-jasanya yang telah membantu menjalankan roda pemerintahan di desa.

“Kepada Pj Kades yang baru dilantik, agar dapat melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan baik, agar pemerintahan desa tetap kondusif dan harapannya agar Pj Kades yang baru dilantik untuk melaksanakan tugas dengan profesional dan amanah,” pesannya, Selasa, 14 Mei 2024.

Dirinya juga berharap kepada Pj Kades untuk dapat bersinergi dan berkomunikasi, sehingga dalam penyelenggaraan roda pemerintahan dapat berjalan dengan lancar.

Kegiatan tersebut dihadri Kapolsek Kecamatan Kapuas Murung, Kepala Cabang Kejaksaan Negeri Kapuas di Palingkau, Danramil, Rohaniawan, tokoh adat Kecamatan Kapuas Murung.

Kemudian, juga tokoh masyarakat Desa Sumber Muliya, dan kepala desa yang telah berakhir masa jabatannya serta Pj Kades yang dilantik. (DODI/Y)

Berita Terbaru