Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekda Kalteng Ingatkan 6 Prinsip Pengelolaan BUMDes

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 16 Mei 2024 - 23:11 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Sekda Kalteng, Nuryakin mengingatkan 6 prinsip dalam pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDES).

“Ketika menjalankan operasional BUMDes, agar mengacu pada enam prinsip dalam pengelolaan BUMDes,” sebut, Nuryakin saat pelatihan pengelolaan keuangan BUMDes di Palangka Raya, Kamis, 16 Mei 2024.

Nuryakin mengatakan prinsip pertama ada kooperatif, semua komponen yang terlibat di dalam BUMDes harus mampu melakukan kerja sama yang baik demi pengembangan dan kelangsungan hidup usahanya.

Kedua, partisipatif agar semua komponen yang terlibat di dalam BUMDes harus bersedia secara sukarela atau diminta memberikan dukungan dan kontribusi yang dapat mendorong kemajuan usaha BUMDes.

Ketiga, emansipatif agar semua komponen yang terlibat di dalam BUMDes harus diperlakukan sama tanpa memandang golongan, suku, dan agama.

Selanjutnya, transparan agar aktivitas yang berpengaruh terhadap kepentingan masyarakat umum harus dapat diketahui oleh segenap lapisan masyarakat dengan mudah dan terbuka.

Kelima, akuntabel agar seluruh kegiatan usaha harus dapat dipertanggung jawabkan secara teknis maupun administratif.

Terakhir, sustainable agar kegiatan usaha harus dapat dikembangkan dan dilestarikan oleh masyarakat dalam wadah BUMDes. (HERMAWAN DP/R)


TAGS:

Berita Terbaru