Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Prioritaskan Daya Beli Melalui Operasi

  • Oleh Hendri
  • 19 Mei 2024 - 11:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, menegaskan bahwa menjaga daya beli masyarakat merupakan prioritas utama yang harus dijalankan.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menggelar operasi pasar yang menyediakan sembako dengan harga terjangkau.

"Menjaga daya beli masyarakat adalah hal yang wajib kita lakukan saat ini. Oleh karena itu, kami akan terus menggelar operasi pasar untuk memastikan ketersediaan dan keterjangkauan harga sembako bagi warga," katanya, Minggu, 19 Mei 2024.

Operasi pasar ini diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat, terutama di tengah kondisi ekonomi yang masih belum stabil.

Hera menjelaskan, pihaknya akan bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk pedagang dan distributor, untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan barang.


"Kami akan berkoordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan agar operasi pasar ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat," tambahnya.

Selain operasi pasar, ia menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus melakukan upaya lain untuk meningkatkan daya beli masyarakat, seperti memperkuat program bantuan sosial dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

"Kami berkomitmen untuk terus berupaya membantu meringankan beban masyarakat dan menjaga stabilitas ekonomi. Operasi pasar sembako murah hanya salah satu langkah yang kami lakukan," pungkasnya. (HENDRI/Y)

Berita Terbaru