Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satu Siswi dari Kapuas Terpilih Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Nasional

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 21 Mei 2024 - 10:51 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Seorang siswi dari Kabupaten Kapuas terpilih untuk mengikuti seleksi calon Paskibraka tingkat Nasional 2024.

Ia bernama Aurelia Ozora Karambut yang merupakan siswi kelas X, SMAN 1 Kuala Kapuas. Ia terpilih setelah menjalani sejumlah rangkaian seleksi yang ketat calon Paskibraka di tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), 

"Iya, perwakilan Kapuas atas nama Aurelia Ozora Karambut terpilih ikut seleksi calon Paskibraka tingkat nasional, salah satu dari  oran6g perwakilan Kalteng yang terdiri dari 3 laki-laki dan 3 perempuan," kata Kepala Badan Kesbangpol Kapuas Yunabut melalui Kabid Bina Ideologi, Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa Nanang Taufik, Selasa, 21 Mei 2024.

Jadwal seleksi calon Paskibraka tingkat Nasional 2024 masih menunggu informasi lebih lanjut sehingga masih ada waktu untuk terus mempersiapkan diri.

"Seleksi nasional masih menunggu pemberitahuan dari BPIP Jakarta, diperkirakan pertengahan Juni. Rencana lokasinya di Cibubur, Jakarta," ujarnya.

Kabupaten Kapuas telah mengirimkan 4 orang perwakilan terdiri dari dua perempuan dan dua laki-laki mengikuti seleksi Calon Paskibraka tingkat Provinsi Kalteng 13 - 16 Mei 2024.

Mereka menjalani sejumlah rangkaian seleksi diantaranya Tes Wawasan Kebangsaan atau TWK, Tes Intelegensia Umum (TIU), tes kepribadian, psikotes, kesehatan, parade, Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan kesamaptaan. (DODI/R)


TAGS:

Berita Terbaru