Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masyarakat Keluhkan Kualitas Air Sungai Barito

  • Oleh Agus Sidik
  • 09 Juni 2016 - 16:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Masyarakat mengeluhkan kualitas air terkait banyaknya pencemaran terhadap Sungai Barito. Mereka was-was mengkonsumsi salah satu sungai besar di Kalimantan Tengah itu,  karena banyak perusahaan tambang dan Galian C mencemarinya.

Hal itu disampaikan, Budiman, Warga Muara Teweh, Rabu (8/6). Menurutnya, masyarakat khawatir menggunakan air Sungai Barito, antara lain untuk mencuci makanan, dalam jangka panjang menimbulkan masalah kesehatan.

Warga mengharapkan Pemerintah Kabupaten Barito Utara, khususnya Badan Lingkungan Hidup (BLH) setempat dapat melakukan monitoring dan pengujian baku mutu air sungai Barito secara berkala. Apakah layak di konsumsi apa tidak.

Selain itu, Pemkab Barut juga perlu melakukan peningkatan intensitas pengawasan terhadap kegiatan perusahaan pertambangan dan perkebunan, khususnya yang lokasinya berada di pinggiran Sungai Barito. (AGUS SIDIK/N).

Berita Terbaru