Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ngawi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

150 Personel Amankan Kegiatan Buka Puasa Bersama Keluarga Besar H Abdul Rasyid

  • Oleh Koko Sulistyo
  • 01 Juli 2016 - 01:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sebanyak 150 personel keamanan dari Polres, Brimob dan Kodim 1014/Pbn akan mengamankan kegiatan buka puasa bersama dan pembagian zakat berupa beras di kediaman  H.Abdul Rasyid. Jumat (1/7/2016).

Kegiatan yang merupakan agenda rutin tahunan tersebut sepertinya bakal dihadiri masyarakat, bukan saja dari Kabupaten Kotawaringin Barat dan sekitarnya tetapi juga dari Kabupaten Sukamara, Lamandau, dan Seruyan.

Menurut H. Ruslan AS, kakak kandung H Abdul Rasyid, kegiatan pembagian zakat sudah berlangsung dan pada 1 Juli 2016 merupakan kegiatan terakhir pembagian zakat, sekaligus buka puasa bersama.

Ia berharap dengan kegiatan buka bersama dapat mempererat hubungan silahturahmi serta memperkuat ukhuwah islamiyah masyarakat di Bumi Marunting Batu Aji.

Ia berharap keluarga besar H Abdul Rasyid AS ke depannya dapat berbuat lebih baik lagi untuk masyarakat Kobar.

"Kita berharap kedepannya dapat berbuat lebih baik lagi dan kegiatan buka bersama ini dapat memperkuat ikatan ukhuwah islamiyah bagi warga masyarakat kabupaten Kotawaringin barat," Kata H. Ruslan AS, Kamis (30/6/2016).

Menurut H. Ruslan, masyarakat yang menghadiri acara buka puasa bersama ini bakal mendapat bingkisan dan suvenir saat akan pulang ke rumah.

Dari pantauan Borneonews di kediaman H Abdul Rasyid AS, persiapan kegiatan buka bersama ini sudah terlihat. Di halaman rumah sudah berdiri tenda-tenda besar. (KOKO SULISTYO/m)

Berita Terbaru