Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Gresik Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pantai Ujung Pandaran Prirotas Destinasi Wisata Kotawaringin Timur

  • Oleh M. Rifqi
  • 28 Juli 2016 - 17:25 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemkab Kotawaringin Timur akan memprioritaskan peningkatan pembangunan sarana dan prasarana penunjang objek wisata Pantai Ujung Pandaran, Kecamatan Teluk Sampit, mulai tahun ini.

'Saat ini pihaknya tengah menyusun  program melalui Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), terkait upaya pengembangan destinasi wisata unggulan, dengan prioritas Pantai Ujung Pandaran,' kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotim Fajrurrahman, Kamis (28/7/2016).

Pantai Ujung Pandaran memang memiliki daya tarik tersendiri. Hamparan pasir putih yang membentang di sepanjang pantai dengan dipagari pepohonan berderet menambah elok keindahan dan suasana pantai yang damai.

Berjarak sekitar 80 kilometer ke arah selatan Kota Sampit, Pantai Ujung Pandaran berbatasan langsung dengan Laut Jawa. Di pantai ini juga tersedia wahana permainan banana boat. Selain itu bisa ditemui kekayaan biota laut seperti ubur-ubur, ikan pari, dan berbagai ikan kecil yang hidup pada terumbu karang serta masih banyak biota lainnya.

Tidak jauh dari areal objek wisata terdapat kuburan tua milik seorang ulama penyebar agama Islam. Sehingga selain wisata pantai pengunjung juga bisa sekaligus wisata religi. Tidak heran setiap akhir pekan pantai ini selalu ramai dikunjungi warga. Bahkan, pada perayaan hari libur nasional lautan manusia terus memadati lokasi wisata ini.

'Upaya pengembangan Pantai Ujung Pandaran melalui anggaran perubahan akan dibuat master plan oleh Dinas PU, termasuk melakukan pembebasan lahan untuk dibangun dermaga,' jelas Fajrur.

Sejumlah sarana bangunan di kawasan pantai juga akan dilengkapi dan dibenahi agar lebih menarik, termasuk menyediakan toko-toko cinderamata.

'Harapan kami kedepan Pantai Ujung Pandaran bisa menjadi kawasan pengembangan pariwisata yang terpadu dengan program Kota Sampit sebagai tujuan wisata,' ujar dia. (RIFQI/m)

Berita Terbaru