Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sidoarjo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polisi Simpulkan Pengendara Motor Tewas Sebagai Tersangka

  • Oleh Budi Yulianto
  • 03 Oktober 2016 - 18:45 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Setelah melalui proses yang cukup lama, Unit Kecelakaan (Laka) Satuan Lalu Lintas Polres Palangka Raya akhirnya menyimpulkan peristiwa kecelakaan yang melibatkan seorang dokter bertugas di Puskesmas Jabiren, Kabupaten Pulang Pisau berinisial Om dan menewaskan tukang memasak di galian C di Kalampangan, Sulastri.

Kasat Lantas AKP Christian Maruli Tua Siregar mengatakan, Sulastri, pengendara motor Jupiter Z KH 2035 TE ini ditetapkan sebagai tersangka. Warga Kalampangan itu dinyatakan bersalah.

"Pada saat berkendara, pengendara motor mengambil jalur mobil. Sehingga tersangkanya adalah pengendara motor," terang Christian kepada wartawan, Senin (3/10/2016).

Dia menuturkan, ada beberapa saksi yang dimintai keterangan dalam kasus ini. Termasuk sang dokter. Namun saksi nyata atau yang mengetahui persis kejadian tersebut tidak ada. Di samping itu, polisi juga sudah melakukan sket TKP sebanyak dua kali.

"Dari hasil sket TKP, kita cocokan dengan keterangan saksi. Kemudian motor dinyatakan sebagai tersangkanya," ungkap Kasat didampingi Kanit Laka Aiptu Slamet dan satu penyidik lainnya.

Dengan demikian, penyidik sepertinya bakal mengeluar Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3). "Mengarahnya ke situ (SP3). Tapi kita akan melakukan gelar perkara dulu yang nantinya dihadiri Kapolres dan pejabat utama," jelas Kasat.

Jika benar SP3 keluar, dokter, lanjutnya, tidak akan berhadapan dengan proses hukum. "Iya tidak ada. Tilang juga tidak. Karena surat-surat dalam berkendara lengkap. Nah kalau untuk pengendara motor itu tidak ada SIMnya," tuntasnya.

Sekadar mengingatkan, kecelakaan itu terjadi di Jalan Mahir Mahar Km 6 arah Kalampangan, Palangka Raya, Senin (19/9/2016) pukul 07.10 WIB. Insiden ditengah turunnya hujan melibatkan sebuah mobil Agya KH 1748 TD dan Jupiter Z KH 2035 TE.

Kondisi bagian depan motor korban ringsek. Sedangkan mobil yang dikemudi dokter rusak parah di bagian depan sebelah kanan. Pengendara motor Sulastri, 34, yang hendak berangkat memasak ke galian C meninggal dunia.

Sayur segar, beras, wadai basah berhamburan di bagian kiri luar aspal lajur miliknya. Tidak ada bekas di tengah jalan mengingat saat kejadian sedang turun hutan. Yang jelas, saksi yang melihat, motor korban sudah di bagian kiri lajurnya keluar dari aspal. (BUDI YULIANTO/m)

Berita Terbaru