Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Metro Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gile Bener..! Siswa Ini Mabuk Saat di Panggung Bersama Wakil Wali Kota

  • Oleh Testi Priscilla
  • 05 Oktober 2016 - 14:31 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya -- Sebuah kejadian kecil namun memalukan terjadi di perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 SMAN 4 Palangka Raya. Seorang siswa yang tampaknya juga panitia pelaksana kedapatan sedang mabuk. Peristiwa ini disaksikan sendiri oleh Mofit Saptono, Wakil Wali Kota Palangka Raya yang menghadiri dan memberi sambutan dalam kegiatan tersebut.

Usai menyampaikan sambutan, Mofit berniat membagikan aneka hadiah berupa boneka dan gitar kepada siswa-siswi di sekolah tersebut. Namun untuk mendapatkannya, lebih dahulu Mofit memberikan pertanyaan kepada siswa yaitu "Urutkan nama kepala SMAN 4 Palangka Raya dari yang pertama hingga saat ini."

Seorang siswa laki-laki yang menggunakan nametag panitia naik ke atas panggung. Diminta untuk menjawab pertanyaan tersebut, siswa ini malah melantur.

"Sekarang kita akan menyaksikan penampilan dari tarian daerah," katanya.

Pembawa acara kembali memintanya untuk menjawab pertanyaan namun Wakil Wali Kota mengambil pengeras suara dari siswa tersebut kemudian memintanya berkata "hah".

Siswa itu menuruti dan Mofit kemudian mendorong siswa itu untuk turun dari panggung.

"Tolong diamankan yang satu ini, sedang mabuk dia," ucap Mofit dengan mimik kecewa.

Kejadian ini cukup memalukan mengingat disaksikan oleh Wakil Wali Kota, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palangka Raya, Norma Hikmah dan jajaran Dinas Pendidikan serta LPMP Provinsi.

Wakil Wali Kota langsung meninggalkan lokasi acara usai memberikan sambutan tanpa mau diwawancarai. (TP/*)

Berita Terbaru