Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Balikpapan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hotel Swiss-Belinn Pangkalan Bun Tempat Menginap Para Raja dan Sultan

  • Oleh Ediya Moralia
  • 05 Oktober 2016 - 17:15 WIB

Pangkalan Bun - Festival Keraton Nusantara (FKN) X 2016 akan berlangsung di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah, pada 9-12 Oktober 2016. Hotel Swiss-Belinn Pangkalan Bun terpilih menjadi tempat menginap para raja dan sultan.

'Kami satu-satunya hotel bertaraf internasional di Pangkalan Bun. Kami juga memiliki pengalaman dalam melayani tamu-tamu VIP' kata General Manager Swiss-Belinn Pangkalan Bun, Ali Alimin. 

Pihak panitia  Festival Keraton Nusantara (FKN) X 2016 sudah mereservasi 51 kamar di Hotel Swiss-Belinn Pangkalan Bun. Ada pun tipe kamar yang dipesan panitia adalah satu kamar President Suite, tiga kamar Royal Suite, enam kamar Executive Suite, 13 kamar Grand Deluxe, dan sisanya adalah kamar Deluxe.  

'Rencananya semua raja akan menginap di sini. Sampai dengan hari Selasa (4/10/2016), ini sudah direservasi untuk 31 raja. Sedangkan para prajurit akan ditempatkan di hotel lainnya,' ujar Alimin. Selain para raja, panitia juga menempatkan tamu VIP dan para pengamat dari luar negeri di hotel berkapasitas 93 kamar ini.

'Jadi selama kegiatan Festival Keraton Nusantara, hotel kami sudah full booked. Selain kamar pesanan panitia, kamar kami lainnya terisi oleh long stay guest, tamu-tamu reguler dari sejumlah perusahaan, dan tamu-tamu yang telah booking sejak jauh hari,' jelas GM Hotel Swiss-Belinn Pangkalan Bun ini.

Sebagai hotel bertaraf internasional, Hotel Swiss-Belinn tentu saja menjaga standar pelayanan bagi seluruh tamu. Namun ajang Festival Keraton Nusantara (FKN) X 2016 ini menjadi momentum sebagai penyempurna pelayanan maksimal kepada para peserta

'Beberapa persiapan di antaranya adalah penambahan CCTV di sekitar hotel, general cleaning di car park area, penyempurnaan kamar (touch-up). Dan juga kami terus berkoordinasi dengan pihak panitia dalam rangka mensukseskan acara ini, seperti perjamuan makan di ballroom selama berlangsungnya acara FKN ini,' jelas Alimin.

Penanganan tamu VIP dalam acara besar lainnya yang pernah ditangani Hotel Swiss-Belinn Pangkalan Bun adalah Apel Komandan Satuan (Dansat) terpusat pada 2 Desember 2014 silam. Peserta apel ini sebanyak 363 orang, yang terdiri dari Dandim, Danrem, Aster Kodam, Aster Kaskostrad, Asintel Danjen Kopassus, Aster Kasdivisi Infanteri I dan II Kostrad, Kadepter Seskoad, Dirbinlem Akmil, dan Dirbinlem Secapa seluruh Indonesia.

 'Saat itu setidaknya 40 orang jenderal menginap di hotel kami,' kenang Ali Alimin.

Swiss-Belinn Pangkalan Bun menyediakan fasilitas dan pelayanan yang lengkap terdiri atas 93 kamar dengan desain kontemporer, termasuk kamar bebas asap rokok dan kamar dengan fasilitas khusus bagi para pelaku bisnis dan wisatawan di Pangkalan Bun. Swiss-Belinn Pangkalan Bun juga menawarkan fasilitas bagi Anda yang ingin bersantap di Barelo yang merupakan kombinasi dari bar, restoran dan lounge, menyediakan hidangan khas lokal dan internasional dalam sajian menu prasmanan dan a la carte untuk makan pagi, siang dan malam. Ragam pilihan, cocktails dan mocktails juga tersedia di area bar dan lounge.

Bagi para pelaku bisnis yang kerap melakukan perjalanan ke Pangkalan Bun, tersedia tiga ruang pertemuan dengan fasilitas yang lengkap, ideal untuk mengadakan pertemuan dalam skala kecil hingga menengah. Untuk melewatkan saat bersantai, tamu dapat mempergunakan fasilitas fitness centre, swimming pool serta memanjakan diri dengan ragam menu perawatan yang ditawarkan di spa. (Adv)

Berita Terbaru