Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

33 SKPD Input Data ke Aplikasi SIPPD

  • Oleh Testi Priscilla
  • 06 Oktober 2016 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sebanyak 33 SKPD lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya mengikuti Rakor Penginputan Aplikasi Sistem Informasi Perencanaan Pembangunan (SIPPD), Kamis (6/10/2016) di Aula Bappeda Kota Palangka Raya.

"Sebanyak 27 itu Dinas dan Badan, 5 Kecamatan dan 1 Rumah Sakit kita yang di Kalampangan itu. Semuanya hadir di sini hari ini untuk menginput data di sini," ungkap Suwito, Sekretaris Bappeda Kota Palangka Raya saat diwawancarai usai membuka kegiatan.

Suwito mengatakan, Rakor digelar, agar semua SKPD, terutama pihak Kecamatan tidak mengalami keterlambatan dalam penginputan data ini. "Jadi kegiatan ini sebenarnya hanya menginput dari yang data RKPD manual tadi ke aplikasi yang audah tersedia. Kenapa kita jadikan rakor karena untuk Kecamatan itu kan ada kendala kelistrikan dan jaringan internet makanya kalau di sini kan gampang," jelasnya.

Selain itu pada kegiatan ini juga para penginput data langsung mendapatkan bimbingan dari Kepala sub Bidang Program Pembangunan Bappeda Kota, Indriani Handayani.

"Kenapa kita lakukan ini bersama karena kalau penginputan di bawah 70-80 persen itu RKPD kita dinilau kurang maksimal dalam penyerapannya, sedangkan kalau 85 persen ke atas terserap artinya ada penghematan lelang. Lelang ini kan tidak harus 100 persen jadi kalai ada 85 persen saja kita sudah dinilai baik," pungkasnya. (TESTI PRISCILLA/N).

Berita Terbaru