Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sragen Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Waspada! Penculikan Anak Terjadi di Palangka Raya

  • Oleh Budi Yulianto
  • 25 Oktober 2016 - 08:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kapolres Palangka Raya AKBP Lili Warli mengingatkan masyarakat agar benar-benar menjaga anaknya baik ketika bermain maupun pulang sekolah. Hal ini untuk menghindari adanya aksi penculikan anak yang belakang sempat terjadi di sejumlah daerah, termasuk Pulau Jawa.

"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih memperhatikan anaknya. Jangan sampai dilepas begitu saja," kata Lili Warli, Senin (24/10/2016).

Khususnya, lanjut Kapolres, pada saat pulang jam sekolah. Selain orang tua, pihak sekolah juga memiliki peran besar dalam mengantisipasi tindak kejahatan tersebut.

"Guru (tenaga pendidik) juga harus ikut serta mengawasi anak didiknya. Jangan sampai semisal anak TK yang belum tahu apa-apa, dibiarkan begitu saja," ungkap Kapolres.

Selain imbauan, Polres juga akan menggandeng pihak sekolah kemudian memberikan nomor yang dapat dihubungi sewaktu-waktu.

"Kita akan kedepankan Binmas untuk menyampaikan imbauan lebih dalam dan memberikan nomor yang selalu siap dihubungi," tutur Kapolres. (BUDI YULIANTO/m)

Berita Terbaru