Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kutai Kartanegara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PWI Kalimantan Tengah Netral dalam Pilkada

  • Oleh Uriutu
  • 07 November 2016 - 17:17 WIB

BORNEONEWS, Barito Selatan -  Persatuan Wartawan Indonesia Kalimantan Tengah (PWI Kalteng), menyerahkan pernyataan sikap kepada Bupati Barito Selatan, H Mugeni, di ruang kerja Bupati, Senin (7/11/2016). Pernyataan sikap tersebut disampaikan seiring dengan penetapan pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Barito Selatan dan Kotawaringin Barat oleh KPU setempat. Intinya, PWI netral dalam pilkada serentak.

'Sebagian isi dari pernyataan sikap tersebut adalah melarang seluruh anggota PWI baik kota maupun Kabupaten membawa nama organisasi sebagai Tim sukses atau tim kampanye bagi pasangan calon Bupati dan wakil Bupati,' kata Ketua PWI Kalteng, H Sutransyah kepada Borneonews, Senin (7/11/2016).

Menurutnya, jika ada anggota PWI yang masuk tim kampanye maupun tim sukses. Maka hal tersebut hak pribadi atau individu bukan dari organisasi. Karena tindaktanduk dan aktivitasnya diluar tanggungjawab PWI selaku organisasi kewartawanan. Karena lanjut dia, menghadapi pilkada 2017 ini PWI bersikap netral. Seluruh pasangan calon Bupati dan wakilnya merupakan mitra kerja tanpa memandang siapapun.

'Kepada seluruh anggota PWI diharapkan menyajikan berita seimbang antara pasangan calon. Selain itu harus menyajikan berita yang menyejukan tanpa menyudutkan salah satu paslon,' ucap dia.

Bupati Barsel, H Mugeni, memberikan apresiasi kepada PWI Kalteng berserta PWI Barito Selatan yang telah menyampaikan pernyataan sikap netral dalam Pilkada 2017. 'Karena sikap independensi harus dijaga anggota PWI dan kewartawanannya.  Meskipun mereka secara pribadi boleh mendukung dan menjadi Tim asalkan tidak membawa nama organisasi.'

Ia juga berharap, agar wartawan khususnya yang tergabung dalam PWI, saat menyajikan berita harus seimbang untuk pasangan calon. Karena hal itu memberikan kontribusi cukup besar untuk menciptakan suasana aman damai dan kondusif. 

Selain menyerahkan pernyataan sikap PWI Netral dalam Pilkada 2017 mendatang, PWI juga menyerahkan buku putih kepada Bupati Barito Selatan. (Uriutu Djaper/N).

Berita Terbaru