Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Morowali Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Anggarkan Jembatan Layang Jalan Trans Kalimantan Bukit Rawi

  • Oleh Wahyudi Hendra
  • 11 November 2016 - 13:30 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran mencanangkan membuat jembatan layang 4-5 kilometer di sepanjang lokasi yang sering menjadi langganan terendam banjir, jalan trans Kalimantan, Bukit Rawi, Kabupaten Pulang Pisau. Setiap musim hujan dan air pasang, wilayah ini tergenang air. Akibatnya, perjalanan darat dari Palangka Raya-Pulang Pisau-Gunung Mas, Kapuas dan Barito, terganggu, nyaris setiap tahun.

"Ngurus jalan ini aja tiap tahun, rusak dan diperbaiki lagi akhirnya anggaran habis. Banjir ini kan langganan tiap tahun bahkan bisa saja setiap curah hujan tinggi dan air meluap sehingga naik dan banjir. Jalan tergerus, rusak dan warga masyarakat terganggu. Nah untuk 2017 kita coba anggarkan untuk pembuatan jembatan layang. Akses jembatan ini semoga bisa diselesaikan dalam 2-3 tahun. Gambarannya  4,5 km dengan kisaran Rp400 miliar. Kalau bisa sempat dianggaran murni dan balai menyetujui, fokuskan untuk penanganan ini," jelas Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran, saat meninjau lokasi banjir, Bukit Rawi, Pulang Pisau, Kamis (10/11/2016) sore.

Gubernur menyampaikan untuk jangka pendek antisipasi jalan berlubang dan rusak, pihak Dinas Pekerjaan Umum untuk melakukan penanganan Jangka pendek sementara dengan memperbaiki, penimbunan  secara terukur.

"Untuk penanganan awal, nanti dinas terkait seperti dinas PU Kalteng dan Kabupaten untuk misalnya penimbunan dan perbaikan awal. Sembari nanti bersama menyampaikan kepada pihak Balai dan Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk mencanangkan anggaran pembangunan jembatan layang," ungkapnya.

Gubernur didampingi pihak Balai, BPBD, Dinas PU Kalteng, Polsek dan Koramil, melihat dan meninjau langsung kondisi jalan yang rusak serta menyapa warga sekitar dan para pengendara. 

"Kami upayakan untuk pelayanan warga masyarakat sekitar dan pengguna kendaraan diberbagai daerah agar bisa mengatasi masalah seperti ini kedepanya," ujar Sugianto.

Sugianto juga singgah ke Posko BPDB mengecek beras bantuan bajir serta makan Indomie bersama secara lesehan bersama petugas dan relawan. (WAHYUDI HENDRA/N).

Berita Terbaru