Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kapuas Perintahkan ada Penilaian dan Penghargaan Guru Berprestasi

  • 26 November 2016 - 12:33 WIB

BORNEONEWS, Kapuas - Bupati Kapuas, Ben Brahim S Bahat memerintahkan Sekda Kapuas agar memberikan penghargaan kepada guru berprestasi, dimulai dengan penilaian yang fair setiap tahun. Ben mengungkapkan baru menandatangani Aparatur Sipil Negara  (ASN) Berprestasi, tetapi ia menyayangkan tidak ada satu pun guru yang masuk daftar tersebut. Karena itu, ia mengeluarkan perintah untuk melakukan penilaian kepada Guru Berprestasi mulai dari tingkat SD sampai SLTA.

'Kita berikan piagam penghargaan dan hadiah sehingga dapat kita berikan pada hari peringatan seperti ini. Sekali lagi Bapak Sekda tahun depan harus sudah dilaksanakan. Kita menghargai Bapak dan Ibu Guru yang sudah bekerja dengan ikhlas untuk mendidik anak-anak kita, karena dipundak merekalah ke depan anak-anak kita menjadi pemimpin bangsa ini,' kata Bupati Kapuas, Ben Brahim S Bahat saat memimpin upacara Hari Guru Nasional 2016 dan HUT ke 71 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Stadion Olahraga Panunjung Tarung Kuala Kapuas, Jumat (25/11/2016) pagi.

Kegiatan yang diikuti ribuan guru dari wilayah Kabupaten Kapuas dan sekitarnya itu, dihadiri oleh Wakil Bupati Kapuas, Muhajirin, Forkopimda Kapuas, Kepala SKPD beserta para undangan.

Dalam upacara tersebut disertai Penyerahan Penghargaan kepada Guru Berdedikasi Tingkat Kabupaten Kapuas 2016 sebanyak 3 orang, dengan rata-rata masa pengabdian lebih dari 30 tahun. Mereka, Rumeli SPd dari SDN 2 Sei Pinang dengan masa pengabdian 25 tahun, Suprapto SPd dari SDN 2 Maluen dengan masa pengabdian 35 tahun dan Rumida dari SMPN 1 Pulau Petak dengan masa pengabdian 35 tahun.

Sebelum membacakan sambutan tertulis dari Plt Ketua Umum Pengurus Besar PGRI Republik Indonesia, ia menyampaikan rasa bangga dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh guru-guru dan para siswa yang menjadi peserta upacara karena hadir tepat waktu dalam mengikuti upacara tersebut. 'Kalian orang-orang yang hebat,' ucapnya. (DJEMMY NAPOLEON/N).

Berita Terbaru