Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kalteng Berikan Penghargaan Kepada 3 Institusi Polri

  • Oleh Koko Sulistyo
  • 01 Desember 2016 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran memberikan apresiasi kepada tiga institusi Polri atas keberhasilannya dalam pemberantasan narkoba di Kalimantan Tengah. Ketiganya, Polres Kotawaringin Barat, Polres Seruyan dan Polres Kapuas, dinilai pantas menerima penghargaan tersebut.

"Ini salah satu bentuk apresiasi Gubernur atas keberhasilan Polres Kobar dalam pemberantasan Narkoba dan saya ucapkan selamat," kata Plt. Bupati Kotawaringin Barat, Nurul Edy saat menyampaikan pesan dari Gubernur Kalteng pada Apel Nusantara Bersatu, di halaman kantor DPRD Kobar, Pangkalan Bun, Rabu (30/11/2016).

Ia menambahkan dengan pernghargaan yang diterima, dapat memacu semangat jajaran anggota Polres Kobar dalam pemberantasan narkoba di Kotawaringin Barat karena peredaran narkoba di Bumi Marunting Batu Aji perlu diwaspadai.

Walau begitu, tugas tersebut tidak semata dibebankan kepada anggota kepolisian lebih dari itu masyarakat melalui tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda agar dapat berperan aktif dan membangun sinergitas dengan jajaran Polres dalam pemberantasan narkoba.

"Semua elemen masyarakat dari kalangan manapun mulai nyatakan perang terhadap peredaran narkoba," harap Nurul Edy. (KOKO SULISTYO/N).

Berita Terbaru