Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Kotawaringin Timur Prihatin Jumlah Penderita HIV/AIDS Meningkat

  • Oleh M. Rifqi
  • 04 Desember 2016 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Anggota Komisi III DPRD Kotawaringin Timur Hero Harapanno Mandouw prihatin masih banyaknya pengidap HIV/AIDS di daerah ini.

Dia menduga dari pengidap HIV/AIDS di daerah ini sebagian besar adalah korban. Karena itu, dalam memerangi meningkatnya penderita HIV/AIDS dibutuhkan partisipasi dari semua pihak, baik instansi terkait yakni dinas kesehatan, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan Komisi Penanggulangan AIDS (KPA).

'Mereka adalah korban, sebagian besar ibu rumah tangga yang sebenarnya bukan kesalahan mereka, yang mungkin hanya tertular dari pasangannya,' kata dia, Minggu (4/12/2016). 

Politisi Partai Demokrat itu meminta korban penderita HIV/AIDS jangan sampai dikucilkan. Mereka harus dilindungi dan harus diberikan semangat, agar mereka bisa menguatkan diri dan bisa hidup layak seperti masyarakat pada umumnya.

'Semangat untuk memberantas HIV/AIDS di daerah ini harus terus digalakan, sehingga ke depannya penularannya bisa diminimalisasi,' ucap dia.

Menurut Hero, penyebaran penyakit mematikan tersebut bisa sedikit dicegah dengan melakukan sejumlah langkah preventif dan bersikap menyadarkan. Dia juga menyarankan perlu ada tes HIV/AIDS bukan hanya bagi ibu-ibu hamil, tetapi juga untuk pasangan yang akan melangsungkan pernikahan.

'Sehingga bisa diketahui secara dini apakah mengidap HIV/AIDS atau tidak. Hal ini juga bisa mencegah penderitanya bertambah,' saran dia.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kotim selama Januari hingga November 2016 sebanyak 50 kasus baru HIV/AIDS yang ditangani oleh pemerintah daerah. 

Kemudian berdasarkan golongan umur, usia di bawah empat tahun sebanyak satu kasus, usia 5-14 tahun satu kasus, 15-19 tahun satu kasus, 20-24 tahun tiga kasus, 25-49 tahun 42 kasus dan di atas 50 tahun dua kasus. (RIFQI/m) 

Berita Terbaru