Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Batanghari Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Katingan akan Pimpin Ekspedisi Daki Bukit Bulan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 12 Desember 2016 - 14:41 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan, Ahmad Yantenglie akan memimpin ekspedisi pendakian ke Bukit Bulan, 19 Desember 2016. Bukit Bulan yang terletak di Kecamatan Mendawai, yang juga masuk kawasan Taman Nasional Sebangau, sejauh ini banyak menyimpan keanekaragaman hayati, baik flora maupun fauna. Bahkan di Bukit Bulan ini dikabarkan banyak menyimpan tanaman obat.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata Kabupaten Katingan, Mido S Mahar, di Kasongan, Senin (12/12/2016).

Banyaknya keanekaragaman hayati itu yang masih terkandung di Bukit Bulan, kata Mido S Mahar membuat Bupati Katingan Ahmad Yantenglie penasaran mendaki bukit setinggi sekitar 150 meter itu.

"Makanya ekspedisi tahun 2016 ini yang akan dipimpin Bupati Haji Ahmad Yantenglie dilaksanakan di Bukit Bulan, 19 Desember ini," kata Mido S Mahar.

Mido mengatakan selain tanaman kayu putih yang tumbuh subur di Bukit Bulan itu, juga banyak tanaman obat lain yang bermanfaat bagi kesehatan. Misalnya pohon dan buah kelampan bala. Getah pohon buah kelanpan bala ini sangat ampuh untuk mengobati penderita TBC dan jantung. Sementara buah kelampan bala yang besarnya seperti kelapa berwarna kuning jingga kegunaannya salah satunya untuk mengobati penyakit malaria.

"Hal ini terungkap dari hasil survei kami sebelumnya, dan juga penuturan warga Desa Tumbang Bulan yang pernah menggunakan buah itu untuk pengobatan," kata Mido S Mahar.

Mido juga mengungkapkan, jika di Bukit Bulan terdapat pohon durian, cempedak, rambutan yang cukup besar seperti drum dan memiliki ketinggian 30-40 meter.

Mido mengatakan untuk menuju kaki Bukit Bulan dari Desa Tumbang Bulan sekitar 45 km atau sekitar 90 menit jika ditempuh menggunakan speed boat.

Sedangkan saat mulai pendakian dari titik nol kaki bukit yaitu dati Pematang Damar ke puncak Bukit Bulan sekitar empat jam.

"Untuk jadwal ekspedisi ke Bukit Bulan itu dari tanggal 19 Desember sampai 23 Desember 2016, yaitu selama empat hari, dan Pak Bupati akan langsung memipin ekspedisi tersebut," imbuh Mido S Mahar.(ABDUL GOFUR/N).

Berita Terbaru