Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Kepulauan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Harapkan Tidak Ada ASN Palangka Raya yang Menambah Libur

  • Oleh Testi Priscilla
  • 03 Januari 2017 - 13:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kalangan DPRD Kota Palangka Raya berharap tidak ada aparatur sipil negara (ASN) yang menambah libur di luar libur dan cuti bersama tahun baru 2017. Karena itu kalang dewan menyambut baik dilaksanakannya inspeksi mendadak (Sidak) oleh walikota, Selasa (3/1/2017) pagi.

"Harapan kita sebagai wakil rakyat yang menjabat di bidang pemerintahan dan keuangan, tidak ada yang menambah libur. Libur kemarin cukup saja kok, kalau lama-lama libur juga kan pemerintahan kita tidak jalan, pelayanan terhadap masyarakat juga tertunda," ucap Riduanto, Ketua Komisi A DPRD Kota Palangka Raya.

Ditanyai mengenai tindakan bagi ASN yang menambah libur Riduanto mengatakan jika ketidakhadiran ASN masih diketegorikan dalam pelanggaran kecil. Meski begitu pemerintah kota berhak memberi surat teguran pertama, kedua, ketiga, dan teguran keras bagi ASN yang mangkir kerja.

"Jangan remehkan surat peringatan, karena ini bisa berakibat tertundanya kenaikan jabatan ASN. Jadi kami mendukung tindakan pemkot yang melakukan Sidak hari ini," tegas politisi PDIP ini. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru