Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Kepulauan Riau Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Bartim : Orangtua Punya Peran Sentral Dalam Memerangi Narkoba

  • Oleh Amar Iswani
  • 11 Januari 2017 - 05:00 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Ketua DPRD Barito Timur, Broelalano menilai peran orangtua sangat sentral dalam memerangi peredaran narkoba bagi buah hatinya.

Pasalnya, kedua orangtua merupakan seseorang yang paling dekat dengan putra maupun putrinya. "Dan peran aktif orangtua hendaknya dilakukan dengan banyak melakukan pengawasan anaknya dalam pergaulan,"ucapnya.

Selain itu peran orangtua dinilainya berperan aktif membentuk perilaku anaknya menjadi santun. "Kalau seumpama orangtua hanya mengandalkan pihak sekolah dalam pengawasan dan pembentukan perilaku anak, maka tidak maksimal,"katanya.

Broelalano berharap para orangtua mampu membina mentalitas anak sekaligus menjadi panutan positif bagi putra dan putrinya. (AMAR ISWANI/B-6)

Berita Terbaru