Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ogan Komering Hulu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penanggulangan Karlahut Harus Mulai Dipersiapkan

  • 14 Januari 2017 - 17:23 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Komandan Distrik Militer (Dandim) 1014 Pangkalan Bun, Letkol Inf. Wisnu Kurniawan meminta Pemkab Kotawaringin Barat (Kobar) mulai mempersiapkan penanggulangan Kebakaran Lahan dan Hutan (Karlahut).

"Beberapa bulan lagi kita akan kembali menghadapi musim kemarau, sebaiknya persiapan untuk mengantisipasi Karlahut perlu dilakukan," ucap Wisnu Kurniawan di Aula Kodim 1014/Pbn.

Tindakan pencegahan sebelum terjadinya Karlahut yang rutin terjadi pada musim kemarau tentu sangat diperlukan. Namun membangun kesadaran masyarakat melalui edukasi dan sosialisasi juga perlu dilakukan lebih dini. "Kejadian tahun-tahun sebelumnya harus bisa kita jadikan pelajaran," sebut Dandim.

Lanjut Wisnu, pembentukan tim, ketersediaan anggaran hingga sarana dan prasarana (Sarpras) harus dipersiapkan lebih dini. Sehingga saat terjadi Karlahut semua sudah siap. Dandim menilai, sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat juga tidak kalah pentingnya. Masyarakat harus turut berperan dalam gerakan waspada dan antisipasi kebakaran, baik kebakaran lahan dan hutan maupun perumahan.

Bila terjadi bencana asap, kata Wisnu, dampaknya tak hanya dirasakan oleh orang yang membakar, tetapi orang banyak akan menjadi korban termasuk anak-anak yang tidak tahu apa-apa.

"Pencegahan kebakaran tidak hanya dilakukan oleh pemerintah namun juga harus ada kesadaran dari masyarakat," sebutnya.

Ia juga berharap, pemerintah melalui instansi terkait bisa memberikan solusi bagi para petani yang biasa membuka lahan dengan cara bakar. "Jangan hanya melarang, harus dicarikan solusinya," pinta Dandim.(FAHRUDDIN FITRIYA/B-2)

Berita Terbaru