Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sebelum Kebakaran, Anak Iyan Bermain Korek Api Gas

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 15 Januari 2017 - 21:36 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Api yang membakar dua rumah di Desa Patai, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Minggu (15/1/2017) diduga kuat berasal dari kasur milik Yansyah alias Iyan (48) yang terbakar. Informasi terhimpun, kala itu anak korban bermain korek api gas. 

"Saat itu dirumah hanya ada istri dan anaknya. Saat istri korban mandi, anak sedang bermain korek api gas. Sehingga diduga kuat akibat itulah kasur terbakar," tegas Kapolsek Cempaga Ipda Harno.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran yang menghanguska rumah Iyan dan Sahil tersebut, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta. Karena hampir seisi rumah ikut dilahap api.

Sementara, kejadian tersebut bermula saat istri korban sedang mandi. Saat bersamaan, anaknya bermain korek api gas di kamar depan. Tidak berapa lama, istri korban kaget karena melihat api muncul dari kamar depan rumahnya.

Dia pun bergegas menyelamatkan sang anak yang saat itu masih berada di dalam rumah. Api pun dengan cepat membakar bangunan rumah tersebut, sejumlah warga yang berusaha memadamkan rumah dengan peralatan seadanya tidak berhasil. Hingga akhirnya menjalar kerumah tetangganya Sahil, yang juga habis diluluhlantakkan si jago merah. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru