Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jalan Kolam Rusak Menyulitkan Dokter Rujuk Pasien

  • Oleh M Iwanuddin
  • 19 Januari 2017 - 13:49 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Jalan penghubung antarkecamatan Kotawaringin Lama (Kolam) - Pangkalan Bun menyulitkan tim medis melewati jalan itu untuk merujuk pasien ke RSUD Sultan Immanudin Pangkalan Bun.

Setelah diguyur hujan, jalan itu becek dan berlumpur. Kondisi itu membuat khawatir tim medis yang membawa pasien melintasi jalan tersebut. Meski menggunakan ambulance, mereka takut terperosok.

Dwi Astuti, dokter umum di Puskesmas Riam Durian, Kecamatan Kolam, mengungkapkan, pihaknya menemukan berbagai kendala dengan jalan yang berlumpur.

Ia mencontohkan, ambulance harus antre dengan mobil yang ada di depan saat menuju Pangkalan Bun. Kendaraan di depan pun tidak bisa mendahulukan mobil ambulance yang sudah menyalakan sirine mengingat kondisi jalan yang berlumpur setelah hujan. Apalagi, jika ada kendaraan roda empat yang terperosok. Maka antreaan bisa berjam-jam lamanya.

"Kalau sudah begitu, terpaksa kita memutar lewat Lamandau untuk membawa pasien yang dirujuk ke Pangkalan Bun. Tapi kalau sudah terjebak di tengah-tengah terpaksa kita harus nunggu mobil yang terperosok lolos dulu, baru bisa lewat," terang Dwi Astuti, dokter umum Puskesmas Riam Durian kepada Borneonews, via telepon (13/01) sekitar pukul 13.00 WIB. (M IWANUDIN/B-2)

Berita Terbaru