Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jembatan Penghubung Desa Roboh, Arus Lalu Lintas Terganggu

  • 24 Januari 2017 - 14:28 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Bagian tengah jembatan penghubung Desa Tumbang Miwan menuju Desa Tewang Pajangan di Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas (Gumas) yang membentang diatas Sungai Rawi, roboh, Senin (23/1/2017) malam. Akibatnya lalu lintas antar dua desa tersebut terganggu.

Hal tersebut disampaikan kepala Desa Tumbang Miwan, Setiawan kepada Borneonews, Selasa (24/1/2017) siang. "Kejadiannya tadi malam saat hujan deras, sekitar jam sebelas," ungkap Setiawan.

Ia menjelaskan, robohnya bagian tengah jembatan akibat derasnya arus Sungai Rawi yang meluap akibat hujan deras. Kejadian itu menyebabkan tiang tengah jembatan terlepas dan jembatan roboh pada bagian tengah.

"Kendaraan roda dua dan roda empat tidak bisa melintas. Hanya berjalan kaki saja bisa melewati jembatan," terang Setiawan.

Menurutnya, selain jembatan penghubung desa roboh. Jembatan di jalan lintas Kuala Kurun-Sepang Simin juga dalam perbaikan. Sehingga transportsi antar desa saat ini terganggu. "Hari ini kita akan melakukan penanganan sentara jembatan Sungai Rawi yang rusak," terang dia.

Perbaikan jembatan, lanjutnya, hanya dengan membuat jembatan darurat agar bisa dilewati. Untuk membuat jembatan berfungsi secara normal, masih menunggu penanganan selanjutnya dari Badan Penggungalan Bencana Daerah yang akan melakukan koordinasi dengan Badan Penggulangan Bencana Nasional. (EPRA SENTOSA/B-8).

Berita Terbaru