Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sukabumi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Murung Raya Bagikan 120 Paket Sembako Untuk Warga Desa Olung Nango

  • Oleh Supri Adi
  • 24 Januari 2017 - 21:44 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Sebanyak 120 paket sembilan bahan pokok (Sembako) serta ditambah dengan selimut dibagikan Pemkab Murung Raya kepada warga Desa Olung Nango, Kecamatan Tanah Siang, Selasa (24/1/2017. Bantuan tersebut diutamakan bagi yang kurang mampu.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemkab Mura, M. Syahrial Pasaribu mengatakan selain diberikan kepada warga kurang mampu, bantuan sembako juga diserahkan pada orangtua maupun kaum jompo.

"Bantuan ini merupakan salah satu program dari pemerintah daerah yang peduli dengan keberlangsungan masyarakatnya kurang mampu," ungkapnya.

Dia mengatakan selain memperhatikanmemperhatikan keberlangsungan masyarakat tidak mampu, Pemkab Mura juga mendorong agar program pembagunan infrastruktur bisa berjalan beriringan dengan program yang bersifat sosial, seperti bantuan sembako.

"Dengan cara bertahap Pemkab berkomitmen melaksanakan semua program yang telah direncanakan, contohnya terlihat dengan semaik baiknya jalan masuk menuju Desa Olung Nango ini sekarang, serta masyarakat miskinya pun diperhatikan," ungkapnya. (SUPRI ADI/B-6)

Berita Terbaru