Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Binjai   Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Kurun dan Sepang Harap-harap Cemas Tunggu Listrik Masuk Desa

  • 27 Januari 2017 - 08:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Warga di sejumlah desa di wilayah Kecamatan Kurun dan Kecamatan Sepang harap-harap cemas menanti janji PT Perusahan Listrik Negara (PLN) menyalurkan aliran listrik ke kesejumlah desa di ruas jalan penghubung Kuala Kurun- Sepang Simin, tahun 2017. Mereka menyambut baik rencana tersebut, sambil berdoa desa mereka terang benderang nanti.

"Intinya bila dipasangnya jaringan listrik, tentu kami sangat menyambut baik," kata Udi, 35, Warga Desa Tanjung Karitak, Kecamatan Kurun saat dihubungi borneonews melalui sambungan telepon selular, Jumat (27/1/2017) pagi.

Dia menyampaikan, saat ini tiang-tiang listrik PLN mulai terpasang. Menurut informasi desa-desa yang terpasang aliran listrik tahun ini yakni Desa Tumbang Tariak, Desa Tumbang Hakau, Desa Pilang Munduk di Kecamatan Kurun dan Desa Tumbang Empas serta Desa Tuyun di Kecamatan Sepang.

"Semoga saja tahun ini listrik benar-benar terpasang," ujar dia.

Warga lainnya, Yanto, 27, menuturkan, dengan terpasangnya jaringan listrik akan mbawa dampak yang sangat positif untuk masyarakat. Mengingat saat ini kebutuhan masyarakat terhadap energi listrik terus meningkat. "Terutama untuk menghidupkan komputer, laptop dan alat elektronik lainnya.

"Saat ini listrik diperlukan untuk kegiatan masyarakat dan pemerintahan," cetusnya. (EPRA SENTOSA/N).

Berita Terbaru