Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tingkatkan Minat Baca Usia Dini, Dinas PKD Kotim Gandeng Sekolah-sekolah

  • Oleh Rian Nafarin Luffi
  • 01 Februari 2017 - 19:02 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Untuk meningkatkan minat baca sejak usia dini dan meningkatkan jumlah kunjungan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kotawaringin Timur, melakukan kerja sama dengan sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak'kanak (TK).

"Kita bekerjasama dengan sekolah-sekolah. Bahkan ada playgroup (taman bermain) dan dari TK yang menjadwalkan kunjungan ke sini. Mereka bergantian datang, ada juga atas permintaan mereka yang kami jadwal. Kalau kunjungan anak-anak sekolah yang umum juga meningkat setiap tahun," kata Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kotim, Titin Srikandi, Rabu (1/2/2017).

Titin mengungkapkan, melalui kerja sama tersebut, setiap hari TK/PAUD secara bergiliran akan mengunjungi Perpusda. Dengan demikian diharapkan dapat menumbuhkan kegemaran membaca sejak usia dini.

"Selain dengan PAUD dan TK, perpustakaan juga ke depannya berencana menjalin kerja sama dengan SD dengan mengadakan hari kunjungan setiap Sabtu atau Minggu," tuturnya. (RIAN NAFARIN LUFFI/B-11)

Berita Terbaru