Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Minahasa Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapuas Raih Predikat Tertinggi di Kalteng untuk Evaluasi SAKIP

  • 02 Februari 2017 - 16:19 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kabupaten Kapuas meraih predikat tertinggi untuk hasil evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI (Kemenpan RB) dari seluruh kabupaten/kota di Kalimantan Tengah.

Pada penyerahan hasil evaluasi SAKIP oleh Menpan RB Asman Abnur, di Kantor Gubernur Jawa Timur, Selasa (31/1/2017) lalu, Kapuas meraih predikat B untuk evaluasi SAKIP 2016. Raihan ini meningkat dari sebelumnya yakni predikat CC atau C+ (C plus). Bahkan predikat itu satu-satunya yang diraih Kalimantan Tengah dari 14 kabupaten/kota yang ada.

Wakil Bupati Kapuas Muhajirin, Kamis (2/2/2017) mengatakan, dengan predikat yang diraih menjadi sebuah kebanggaan untuk Kabupaten Kapuas.

"Ini merupakan suatu langkah maju dari tahun sebelumnya. Mudah-mudahan ke depan lebih baik lagi dan memperoleh predikat BB (B+)," kata Muhajirin.

Melalui hasil evaluasi ini, dia juga menyampaikan agar seluruh jajaran untuk berkomitmen terus menciptakan pemerintahan yang baik.

"ini merupakan tugas besar kita. Dan diperlukan komitmen bersama untuk terus memperbaiki kinerja akuntabilitas pemerintah kabupaten," jelas Muhajirin.

Adapun komponen yang menjadi penilaian pada SAKIP di antaranya mengenai perencanaan kinerja, pengukuran kinerja, pelaporan, evaluasi internal hingga capaian kinerja.

Sementara itu, secara umum, Menpan RB, Asman Abnur menyampaikan, untuk tahun 2016 ada peningkatan rata-rata nilai evaluasi untuk kabupaten/kota dibanding tahun sebelumnya. Rinciannya untuk 2016 nilai rata-rata evaluasi SAKIP adalah 49,87 atau meningkat 2,95 poin dari tahun 2015 yang hanya 46,92.(DJIMMY NAPOLEON/B-11)

Berita Terbaru