Software Pemenangan Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Seharusnya Desain Taman Kota Bundaran Pancasila Mengadopsi Budaya Lokal

  • Oleh Koko Sulistyo
  • 03 Februari 2017 - 17:42 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Salah seorang tokoh masyarakat Kotawaringin Barat (Kobar), Nirwansyah, menyatakan seharusnya desain taman kota di Bundaran Pancasila Pangkalan Bun, mengakomodasi budaya lokal.

"Taman kota yang berperan sebagai sarana pengembangan budaya kota, pendidikan dan pusat kegiatan masyarakat setidaknya dalam konsep pembangunannya atau arsitekturnya menyentuh kearifan budaya lokal Kotawaringin Barat," ujarnya di kediamannya, Jumat (3/2/2017).

Ia juga mengatakan alangkah lebih indahnya bila arsitektur taman kota itu dibuat ornamen ukiran yang menunjukan ciri khas daerah. Lebih baik lagi bila berupa rumah betang untuk masyarakat bersantai.

Namun, ia mengakui, desain taman kota saat ini tidak jelek. "Memang indah. Tetapi saran saya alangkah lebih baiknya ada unsur yang menunjukkan ciri khas daerah, karena taman tersebut akan menjadi ikon," pria yang dikenal pemilik suara indah dalam berpantun seloka.

Salah seorang pengunjung taman kota, Farida, pun berpendapat senada. "Kalau seni ciri khas daerah tidak ada sama sekali. Gaya modern yang diadopsi juga nanggung," kata warga Kelurahan Baru ini. (KOKO SULISTYO/B-10)

Berita Terbaru