Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ratusan Massa Ngamuk di Halaman Polda Kalteng

  • Oleh Budi Yulianto
  • 04 Februari 2017 - 10:53 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ratusan massa mengamuk di halaman Polda Kalteng, Sabtu (4/2/2017). Mereka membabi buta, bahkan jumlahnya terus bertambah.

Ribuan aparat kepolisian yang disiagakan langsung berupaya melerai amukan itu. Namun massa tak patah arang, justru melawan polisi. Hingga akhirnya nampak terjadi bentrok antara massa dan polisi.

Keributan itu juga diwarnai dengan empat kali dentuman bom. Bahkan, satu di antaranya melakukan aksi bom bunuh diri. Tim unit jibom juga diturunkan. Massa terus mengamuk, hingga polisi terpaksa menembakan gas air mata untuk melerai massa.

Gambaran ini merupakan simulasi sispam kota dalam rangka pengamanan Pilkada serentak Bupati/Wakil Bupati di Kalteng 2017. Kendati simulasi, latihan tersebut nampak seperti nyata.

Bahkan, gas air mata yang di tembakan juga sungguhan. Anggota yang terlibat dalam silamulasi terlihat berlari yang kemudian mata memerah disertai batuk. Namun itu tak berlangsung lama. Simulasi terus berlanjut sampai selesai dengan aman dan kondusif. (BUDI YULIANTO/B-2)

Berita Terbaru