Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Kalimantan Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SPTN Wilayah II Kuala Pembuang Awasi Penangkaran Penyu

  • Oleh Parnen
  • 07 Februari 2017 - 18:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang ' Balai TNTP Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Wilayah II Kuala Pembuang, terus memantau penangkaran penyu sisik di kawasan pinggiran pantai Desa Sungai Perlu, Kecamatan Seruyan Hilir. Sebab, jenis penyu tersebut merupakan salah satu habitat hewan yang dilindungi.

'Petugas kita rutin melakukan patroli lapangan di sana untuk mengecek sekaligus memantau lokasi penyu, baik sebagai tempat peneluran, penetasan hingga penangkaran sebelum dilepaskan ke laut bebas,' kata Kepala Kantor SPTN Wilayah II Kuala Pembuang, Budi Suriansyah, Selasa (7/2/2017).

Jumlah penyu di penangkaran saat ini ada sekitar 300 ekor penyu. Sebagian besar sudah berumur beberapa bulan.

'Tiap tiga bulan sekali penyu itu kita lepas ke laut, agar dapat terus berkembang biak dengan baik. Jumlah pelepasan bervariasi tergantung usia penyu di lokasi penangkaran. Kalau tahun 2015 lalu, total penyu yang kita lepaskan sekitar 600 ekor,' ujarnya.

Selama menjalani masa rehabilitasi atau penangkaran oleh pihak SPTN Wilayah II Kuala Pembuang, bibit penyu itu rutin dirawat.

'Mengingat telur jenis penyu sisik ini termasuk habitat yang dilindungi, maka kita melakukan rehabilitasi agar keberadaan dan kelestariannya tetap dapat terjaga,' jelas dia. (PARNEN/B-11)

Berita Terbaru