Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Musi Rawas Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kebakaran Lahan Terjadi di Jalan Kapten Mulyono Sampit

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 11 Februari 2017 - 21:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Baru sekitar sepekan lebih tak turun hujan, kebakaran lahan mulai terjadi. Seperti pada Sabtu (11/2/2017) sore, kebakaran lahan terjadi di Jalan Kapten Mulyono, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit.

Lahan seluas sekitar satu hektare dilahap api. Dua buah mobil pemadam kebakaran (damkar) pun turun untuk memadamkan api tersebut. Namun petugas sempat mengalami sedikit kesulitan karena lahan gambut di kawasan itu.

'Api muncul sekitar pukul 16.00 WIB, dan kamipun langsung berupaya memadamkannya,' ujar Komandan Regu Damkar Susanto, Sabtu (11/2/2017).

Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. Lahan itu juga belum diketahui pemiliknya.  Api bisa dipadamkan sekitar pukul 17.30 WIB. Namun kepulan asap kecil masih terlihat di lahan tersebut. 'Yang pasti kami akan berusaha memadamkannya, agar tidak menjalar ke lahan lain yang berada di sampingnya,' kata Susanto.

Dirinya juga menyatakan, lahan di Jalan Kapten Mulyono itu memang sering terbakar. (MUHAMMAD HAMIM/B-10)

Berita Terbaru