Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Banjarbaru Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Besok, Logistik Pilkada Barsel Mulai Didistribusikan

  • Oleh Uriutu
  • 12 Februari 2017 - 18:11 WIB

BORNEONEWS, Buntok - KPU Barito Selatan (Barsel) berencana mendistribusikan logistik pemilihan bupati dan wakil bupati ke lima kecamatan, Senin (13/2/2017), besok.

"Besok pagi, kita akan mendistribusikan logistik pilkada ke lima PPK," kata ketua KPU Barsel, Hadisurais Minggu (12/2/2017).

Ia mengatakan, lima PPK tersebut yakni, PPK Karau Kuala, Dusun Hilir, Jenamas, Dusun Utara dan PPK Gunung Bintang Awai. Sementara untuk PPK Dusun Selatan akan didistribusikan pada Selasa (14/2/2017).

Menurutnya, berdasarkan pemetaan semua desa di Kecamatan Dusun Selatan dekat dengan PPK serta pendistribusiannya tidak ada kendala. Sedangkan lima kecamatan lainnya, letak TPS berjauhan.

Setelah didistribusikan ke kecamatan, kemudian dari sana akan dilanjutkan pendistribusiannya ke setiap tempat pemungutan suara (TPS).

"Kita pastikan logistik pilkada ini pada tanggal 14 Febuari sudah sampai di setiap TPS," jelas dia. (URIUTU DJAPER/B-11)

Berita Terbaru