Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Seruyan Hulu Miliki 40 Hektare Lahan Tanaman Kopi

  • Oleh Parnen
  • 15 Februari 2017 - 12:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Pemkab Seruyan sudah menanam kopi pada lahan seluas 40 hektare di Kecamatan Seruyan Hulu.

Bupati Seruyan Sudarsono mengatakan, penanaman kopi tersebut termasuk upaya ujicoba yang dilakukan pemkab dengan harapan kopi berhasil dibudidayakan di Seruyan.

"Bibit kopi itu sudah kita tanam sekitar dua tahun yang lalu. Sekarang masa pertumbuhan tanaman itu kondisinya bagus. Ditunjang dari struktur tanah lokasi yang digunakan. Ya, meskipun kita masih jauh menuju ke tahap produksi (panen)," kata Sudarsono, Rabu (15/2/2017).

Prospek kopi tersebut, dinilai Sudarsono sangat menjanjikan. Selain itu, sebagai upaya alternatif dari petani khususnya rotan atau karet, untuk secara perlahan bisa ikut menyesuaikan dengan komoditas baru.

"Saat ini saja untuk harga jual karet tidak stabil. Belum sesuai dengan harapan tingkat patokan harga yang diinginkan petani rotan kita. Begitu juga dengan harga rotan kita di Seruyan, sangat memprihatinkan sekali," kata dia. (PARNEN/B-11)

Berita Terbaru