Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Majene Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tingkat Kepercayaan Masyarakat Seruyan Terhadap Kinerja ASN kian Berkurang

  • Oleh Parnen
  • 20 Februari 2017 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang ' Wakil Bupati Seruyan Yulhaidir mengungkapkan, akhir-akhir ini tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja aparatur sipil negara (ASN), khususnya Gawi Hatantiring, semakin berkurang.

Penyebabnya, banyaknya pegawai negeri sipil yang melakukan pelanggaran norma, tidak disiplin, hingga terlibat kasus narkoba, serta pelanggaran lainnya.

'Saya tegaskan, sebagai pegawai negeri sipil mari tunjukkan bahwa kita layak dan pantas untuk menjalankan tugas dan kewajiban sebagai aparatur pemerintahan. Itu harus ditunjukkan melalui budi pekerti yang baik, tutur kata yang sopan, serta mampu memberikan pelayan yang profesional dan cepat. Kita kembalikan kepercayaan masyarakat melalui upaya itu,' pinta Yulhaidir, di sela berlangsungnya upacara Hari Kesadaran Nasional di halaman kantor Setda Seruyan, Senin (20/2/2017).

Perlu semua ketahui, bahwa saat ini Indonesia sedang darurat narkoba. Dan itu telah merambah hampir ke seluruh lapisan masyarakat tanpa memandang usia dan jenis kelamin.

'Narkoba telah merusak generasi bangsa. Merusak perilaku dan budi pekerti sebagai pegawai negeri sipil. Bagaimana mungkin kita dapat memberikan pelayan yang profesional, sementara dari mereka banyak yang terlibat penggunaan narkoba. Ini sangat berdampak buruk terhadap peningkatan kualitas SDM apartur pemerintahan. Sekali lagi saya pesankan, jangan ada yang terlibat dengan narkoba itu,' pintanya. (PARNEN/B-3)

Berita Terbaru