Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Upaya Perbaikan Jembatan Telah Diusulkan melalui Musrenbang

  • Oleh Norhasanah
  • 20 Februari 2017 - 15:13 WIB

BORNEONEWS, Sukamara ' Agar jembatan penghubung antar-desa di Kecamatan Pantai Lunci, Kabupaten Sukamara dilakukan perbaikan, maka warga desa setempat mengusulkan rehap terhadap jembatan yang sudah rusak melalui Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) dan diharapkan bisa terealisasi secepatnya.

'Untuk perbaikan jembatan yang rusak di jalan Desa Sungai Tabuk dan Desa Cabang Barat kita sudah disampaikan dan diusulkan pada Musrenbang Desa, dan kami berharap usulan ini tetap terealisasi,' kata Pj Kepala Desa Sungai Tabuk, M Imron, Senin (20/2/2017).

Menurut Imron, ada sejumlah bangunan jembatan konstruksi kayu yang memang membutuhkan perbaikan secepatnya mengingat kondisinya sudah rusak berat seperti kondisinya sudah miring dan hampir roboh.

'Mudah-mudahan tahun ini sudah ada perbaikan, karena memang usulan warga desa pada Musrenbang untuk penanganan jembatan sangat diharapkan,' tuturnya.

Menurutnya, lokasi jembatan desa yang mengalami kerusakaan tidak hanya terjadi pada di Desa Sungai Cabang Barat dan Desa Sungai Tabuk saja, namun juga ada pada desa lainnya seperti Desa Sungai Pinang.

'Kerusakan itu pula terjadi pada jalan yang selama ini menjadi jalan utama bagi warga dalam beraktivitas,' kata Imron. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru