Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bengkalis Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Puluhan Anak-anak di Gunung Mas Mandi dan Bermain di Area Permukiman yang Terendam Banjir

  • 23 Februari 2017 - 12:42 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Jalan dan permukiman warga di wilayah RT 04 Kelurahan Tampang Tumbang Anjir, Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas yang terendam air akibat Sungai Kahayan meluap dimanfaatkan sebagai tempat pemandian dan arena bermain oleh anak-anak. Puluhan anaktampak senang menikmati jalan dan pemukiman yang terendam air.

"Ramai kalau mandi dan bermain di tempat yang bajir ini," ujar salah seorang anak yang saat itu sedang bermain di jalan yang banjir.

Walau kondisi air yang keruh dan berlumpur, namun tidak mengurungkan niat puluhan anak-anak untuk mandi dan bermain. Mereka tampak sangat menikmati air walau banjir menggangu aktivitas masyarakat.

Menurut warga, Radi, daerah itu memang menjadi langganan banjir saat Sungai Kahayan meluap. Namun  warga masih tetap bertahan, mengingat daerahnya sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. (EPRA SENTOSA/B-6)

Berita Terbaru