Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Instruksi Wabup Seruyan terhadap Perusahaan Sawit di Danau Sembuluh

  • Oleh Parnen
  • 23 Februari 2017 - 18:08 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Sejumlah perusahaan perkebunan sawit di Kecamatan Danau Sembuluh, diminta untuk membersihkan semak belukar yang terdapat hampir di sepanjang jalan masuk simpang Bangkal hingga Desa Sembuluh.

"Saya instruksikan di kecamatan itu, seperti PT Hamparan Massawit Bangun Persada dan PT Salonok Ladang Mas, agar membersihkan semak belukar di jalan Bangkal - Sembuluh," kata Wakil Bupati Seruyan, Kamis (23/2/2017).

Yulhaidir menambahkan, semak belukar yang tumbuh subur di kiri kanan jalan dikhawatirkan dapat memicu munculnya kebakaran lahan.

"Saya melihat sepanjang kanan kiri jalan banyak semak belukar. Itu kalau kondisinya kering, terus ada pengendara yang membuang puntung rokoknya rawan menyebabkan kebakaran lahan," ujarnya.

"Perusahaan harus mendukung upaya penanggulangan karhutla yang sudah dikomitmenkan bersama. Daripada nanti ada kebakaran lahan. Lebih baik lakukan antisipasi sejak dini," pungkas dia. (PARNEN/B-11)

Berita Terbaru