Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perusahaan Akui Bau Limbah Kelapa Sawit Bersumber dari Pabrik

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 24 Februari 2017 - 17:22 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Bupati Lamandau Marukan, mengungkapkan, dua pabrik kelapa sawit di Desa Kujan, yakni PT Khatulistiwa Sinergi Omnidaya (KSO) maupun PT Sumber Adinusa Lestari (SAL), mengakui bau limbah yang dikeluhkan masyarakat berasal dari pabriknya.

"Tidak ditutup-tutupi kenyataan bau (limbah pabrik) itu ada. Dan sumbernya (bau limbah) memang dari sana (pabrik)," kata Marukan, usai menggelar rapat tertutup, Jumat (24/2/2017).

Kendati demikian, Marukan menyebutkan, pihak perusahaan mengganggap bau yang menyebar itu masih dalam kategori wajar dan lumrah.

Dari rapat tersebut juga terungkap, bau itu berasal dari dua sumber yakni limbah padat dan limbah cair

Limbah padat, sambung Marukan, berasal dari janjang kosong (jankos) yang menumpuk. Adapun limbah cair yaitu limbah pembuangan yang ditampung di kolam penampungan limbah. (HENDI NURFALAH/B-11)

Berita Terbaru