Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Pulau Nibung Harapkan Pembangun Jaringan Telekomunikasi

  • Oleh Norhasanah
  • 26 Februari 2017 - 12:25 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Masyarakat Desa Pulau Nibung, Kecamatan Jelai, berharap kepada Pemerintah Kabupaten Sukamara untuk membangun akses telekomunikasi di wilayah setempat.

Samat, warga Desa Pulau Nibung mengatakan, kondisi jaringan telekomunikasi selular yang sering hilang membuat mereka sulit untuk berkomunikasi dengan orang di luar wilayahnya.

"Jaringan memang ada namun hanya di lokasi-lokasi tertentu, itupun sering hilang," tutur Samat, Minggu (26/2/2017).

Menurutnya, untuk dapat berkomunikasi melalui handphone atau alat telekomunikasi lainnya pihaknya harus memasang antena tambahan agar memperkuat jaringan di sekitar rumah.

"Memasang antena juga tidak menjadi solusi bagi kita, karena jaringan yang ditangkap tidak selalu bagus," ujarnya.

Karenanya ia berharap agar pemerintah daerah ataupun perusahaan selular dapat membangun akses telekomunikasi agar masalah tersebut segera teratasi.

"Pemasangan jaringan telephone ini sudah kita harapkan dari tahun-tahun sebelumnya, dan semoga saja tahun ini bisa terwujud," ucap Samat. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru