Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepulauan Selayar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Seruyan Gencar Sosialisasi dan Bagikan Maklumat Kapolda Kalteng tentang Larangan Karhutla

  • Oleh Parnen
  • 27 Februari 2017 - 11:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Polres Seruyan saat ini terus gencar menyosialisasikan dan menyebarluaskan maklumat Kapolda Kalteng Brigjend Pol Anang Revandoko yang berisi larangan dan sanksi bagi siapa saja yang melakukan aksi pembakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Menurut Kapolres Seruyan AKBP Syahbudin Nasution, melalui Kabag Ops AKP Masharsono, sosialiasasi dan pembagian maklumat Kapolda itu intensif dilakukan melalui anggota Bhabinkamtibas yang bertugas di tiap desa di Seruyan.

"Isi maklumat kapolda itu terus kita sampaikan langsung ke warga di pedesaan, baik oleh anggota Bhabinkamtibmas maupun langsung oleh jajaran polsek di tingkat tiap kecamatan," kata Masharshono kepada borneonews.co.id, Senin (27/2/2017).

Karena menurut Kabag Ops, soal upaya penanggulangan Karhutla tahun ini menjadi salah satu perhatian yang  serius jajaran kepolisian.

"Harapan kami melalui kegiatan itu warga dapat lebih tergugah tidak membakar lahan maupun hutan. Artinya, kami sama- sama mengajak warga menanggulangi ancaman Karhutla itu," ujarnya.

Sejauh ini, tambah dia, tingkat kesadaran warga di Seruyan untuk tidak membakar lahan dinilai cukup baik. Terbukti sampai saat ini, belum ada laporan terjadi pembakaran lahan di  pedesaan. (PARNEN/B-5)

Berita Terbaru