Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Siak Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelantikan Pejabat Dianggap Tak Beres, DPRD Kobar Gelar RDP Kamis Besok

  • Oleh Raden Aryo Wicaksono
  • 28 Februari 2017 - 20:22 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - DPRD Kotawaringin Barat (Kobar) menjadwalkan rapat dengar pendapat (RDP) pada Kamis (2/3/2017). RDP tersebut akan membahas beberapa persoalan terkait penempatan para pejabat yang belum lama ini dilantik menempati organisasi perangkat daerah (OPD) baru di Kobar.

Ketua DPRD Kobar, Triyanto menjelaskan, RDP bersama Pj Bupati dan Tim Baperjakat Kobar ini karena ada beberapa laporan terkait penempatan pejabat di OPD baru yang dianggap janggal. Beberapa di antaranya seperti yang disebutkan oleh Fraksi PDI Perjuangan dalam pembacaan pandangan fraksi pada rapat paripurna yang digelar sebelumnya.

"Betul kita akan ada RDP dengan Pj. Bupati dan Baperjakat Kobar. Ini didasari atas isi pandangan Fraksi PDI Perjuangan dan interupsi salah satu anggota dewan yang mengusulkan untuk dibentuk pansus (panitia khusus) pelantikan pejabat OPD baru," terang Triyanto, Selasa (28/2/2017).

RDP tersebut digelar untuk memberi ruang bagi Pj. Bupati Nurul Edy dan Tim Baperjakat terkait isu miring soal mekanisme penyusunan para pejabat pengisi jabatan struktural di seluruh OPD baru. Selain banyak pejabat yang penempatannya tidak sesuai dengan kemampuan dan kepangkatannya. Penyusunan para pejabat OPD baru Januari lalu diisukan tanpa koordinasi dan kerjasama matang, antara Tim Baperjakat dan Pj Bupati.

"Atas dasar itu dan sebagai representasi masyarakat, kami menjadwalkan RDP dengan Pj Bupati dan Tim Baperjakat, agar baik Pj. Bupati maupun Tim Baperjakat bisa menjelaskan semua pertanyaan dan keraguan anggota dewan dalam RDP nanti." (RADEN ARIYO/B-2)

Berita Terbaru